Konfigurasi Microphone Eksternal Untuk Screen Recorder Bandicam

Screen Recorder merupakan sebuah istilah/sebuatan untuk menggambarkan sebuah kegiatan merekam layar komputer, laptop atau perangkat lainnya seperti pada perangkat smartphone. Umumnya aktifitas tersebut dibantu dengan software yaitu screen recorder, ada banyak jenis software screen recorder, kalau untuk Windows Ice Cream Screen Recorder, Bandicam, dll. Kebanyakan software screen recorder untuk windows itu berbayar, meskipun ada versi gratisnya tapi biasanya kemampuannya terbatas, kemudian untuk di lingkungan linux seperti ubuntu, untuk software screen recorder Anda bisa menggunakan Kazam atau juga bisa menggunakan Vokoscreen

Hal yang perlu diperhatikan saat akan melakukan aktifitas merekam layar komputer/laptop adalah memastikan driver audio sudah terinstal dengan. Kalau untuk perangkat laptop mungkin tidak memerlukan microphone eksternal, karena bisa merekam suara secara langsung dari microphone internal. Hanya saja dalam kasus yang Saya alami ketika menggunakan Windows 7 di Laptop CQ40, microphone internal kurang baik dalam menangkap/merekam suara dari luar, dan itu tidak terjadi ketika Saya melakukan hal yang sama (merekam layar) pada sistem operasi linux ubuntu. Oleh karena itu dalam kasus ini Saya mencoba menggunakan microphone eksternal kemudian juga menginstal Driver IDT HD Sound yang Saya download dari situs resmi HP (Hewelt Packard), karena jika tidak begitu Laptop seolah tidak bisa menangkap suara yang datang dari luar.


Lihat  juga : Mengatur Ukuran File Video Bandicam Agar Tidak Terlalu Besar

Berikut ini adalah Konfigurasi Microphone Eksternal Untuk Screen Recorder Bandicam

Konfigurasi Pada Microphone Eksternal
  1. Hubungkan Microphone Eksternal ke Komputer/Laptop dengan menyambungkan kabel jek lubang yang khusus digunakan untuk mic 
  2. Klik kanan pada bagian icon volume dibagian pojok kanan bawah taksbar layar windows lalu pilih “Recording Devices” 
  3. Setelah itu akan muncul tampilan seperti berikut 
    konfigurasi mikropohone eksternal 1
  4. Pastikan bahwa eksternal mikrophone sudah di set default, bila belum kilik pada External Mic lalu klik Set Default 
  5. Selanjutnya klik pada external mic lalu klik Properties 
  6. Klik menu/tab levels untuk mengatur tinggi/rendahnya suara yang direkam dari mikrophone eksternal. Klik Apply > OK. Saran saya level micnya jangan terlalu tinggi, atur saja menjadi 70 , tidak usah terlalu tinggi. Sedankan untuk microphone boost set saja menjadi +10.0 dB

    konfigurasi mikropohone eksternal 2
  7. Selanjutnya bila Anda ingin mengetes eksternal mic, Anda bisa klik tab Listen, kemudian centang bagian “Listen to this device”, lalu Klik Apply, kemudian mulailah berbicara dari microphone

    konfigurasi mikropohone eksternal 3
  8. Bila sudah mengetesnya, Anda bisa menghilangkan kembali tanda centannya, lalu Klik Apply > OK

Konfigurasi Pada Screen Recorder Bandicam 

Langkah selanjutnya adalah melakukan pengaturan pada software Bandicam supaya juga merekam suara dari microphone eksternal
  1. Buka Bandicam, Klik Screen Recording Mode > Video  > Settings

    settings microphone pada bandicam 1
  2. Nanti akan muncul tampilan berikut, untuk volumenya nanti akan mengikuti pengaturan sebelumnya

    settings microphone pada bandicam 2
  3. Centang Record sound, lalu pada primary sound device  pilih External Mic. Sedangkan untuk Secondary Sound Device biarkan Disable 
  4. Terakhir Klik OK, dan Anda bisa mulai melakukan aktifitas merekam layar komputer/laptop dan juga suara dari mikrophone eksternal

Sebagai tambahan saja untuk konfigurasi pada Bandicam poin 2, Anda bisa mengatur secondary sound device, misalnya disini Saya menginginkan screen recorder juga ikut merekam suara musik yang Saya putar di komputer, maka secondary sound device bisa di set ke Speakers and Headphones “High Definition Audio”

settings microphone pada bandicam secondary sound

Sampai disini konfigurasi mikrophone eksternal untuk screen recorder sudah selesai, Anda bisa langsung melakukan proses perekaman menggunakan Bandicam

8 Responses to "Konfigurasi Microphone Eksternal Untuk Screen Recorder Bandicam"

  1. JUJUR MANG SAYA TEH NGGAKPERNAH MUDENG dengan semua artikel sajian mamang, terlalnu tinggi ilmunya dan saya teh emang bloon juga sih kalau soal beginian mah...sesekali ngomongin bikin jembatan atau jalan raya ke gituh supaya kita bisa diskusi dengan seruh...geura

    ReplyDelete
  2. moal ngiringan grup WA KPK Blogger Community? ada yang berguna buat iklannya loch

    ReplyDelete
  3. Sudah ngerti dari sini
    Saya coba record suara hati
    Sepertinya lebih bening kunikmati sendiri...

    ReplyDelete
  4. Sy belum pernah make bandicam...tp sepertnya keren...sy lihat trennya jg semakin banyak dpakai orang.....

    ReplyDelete
  5. Alhamdulillah.. saya bingung kang hehe

    gimana caranya agar sayateh mengerti atuh ya..?

    ReplyDelete
  6. kang ko headset saya tidak bisa mendeteksi suara yah kalo dengerin musik bisa tapi untuk recording ngga bisa ngga muncul padah udah di seting sesuai tutorial ini kendala apakah yang saya almi saat ini

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin