Drupal 9 : Masalah Page Not Found Setelah Website di Hosting


Jadi ceritanya saya sudah selelsai mengkonfigurasi website drupal, kemudian saya onlinekan ke hosting. Website sebenarnya berjalan pada PHP versi 7.4 dan halaman index tampil, namun beberapa halaman yang saya buat atau menu – menunya tidak bisa di akses (page not found) atau kalau diperhatikan semua linknya mengarah ke direktori sebelumnya yang saya gunakan di localhost, jadi intinya situs seolah – olah menggunakan atau mengarah ke nama direktori yang ada di localhost.

Baca juga :

Contohnya ketika saya mengakses menu Javascript, saya diarahkan ke http://ahmadzaelani.com/ahmadzaelani/tutorial-javascript padahal harusnya http://ahmadzaelani.com/ tutorial-javascript

page not found on drupal 9

Sehingga tentu saja semua link akan mengahsilakan halaman page not found, termasuk halaman login karena mengarah ke nama direktori sebelumnya yang ada di localhost.

Untuk mengatasi masalah ini,  saya sarankan untuk menggunakan dua browser, browser pertama untuk mengakses website dan halaman admin, dan browse kedua mengetes halaman dan mengatur file – file di cPanel Hosting.

Selanjutnya Anda bisa mengatur RewriteBase pada file .htaccess yang terdapat di drupal, atur atau cari Rewrite base dan hilangkan tanda pagarnya sehingga menjadi seperti berikut ini



# Modify the RewriteBase if you are using Drupal in a subdirectory or in a
# VirtualDocumentRoot and the rewrite rules are not working properly.
# For example if your site is at http://example.com/drupal uncomment and
# modify the following line:
# RewriteBase /drupal
#
# If your site is running in a VirtualDocumentRoot at http://example.com/,
# uncomment the following line:
RewriteBase /

 

Berdasarkan pengalaman, meskipun saya sudah mengaktifkan RewriteBase, url halaman masih mengalami error yang sama, semua link masih mengarah ke  nama direktori yang terdapat di localhost, meskipun saya sudah clear cache browser. Untuk itu kita perlu mengakses halaman admin, lalu clear cache.

Karena halaman selalu mengarah ke direktori localhost, misal saat mencoba login diarahkan ke ahmadzaelani.com/ahmadzaelani/user/login, maka tinggal hilangkan nama folder sebelumnya di url browser, lalu nanti Anda akan bisa login, setelah itu akses halaman admin/config/development/performance untuk mengahpus cache

Selanjutnya Anda bisa cek pada browser kedua Anda, dan nanti halaman website akan kembali normal

Refrensi : https://groups.drupal.org/node/105954

1 Response to " Drupal 9 : Masalah Page Not Found Setelah Website di Hosting"

  1. kamuh mah tiap kali bikin artikel...uing kudu maca sampe tuntas da hayang ngarti...eala angger teu ngarti keneh wae...teu rame artikel MASALAH PAGE NOT FOUND na ah

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin